Sort by
Sort by

Bekerja di Nestlé

Working at Nestlé


Suatu komunitas yang memiliki tujuan bersama

Di Nestlé, kami percaya pada kekuatan makanan untuk meningkatkan kualitas hidup bagi semua orang. Bersamaan dengan tujuan ini, kami terus berinovasi untuk mendorong perubahan baru pada makanan, minuman, dan solusi nutrisi untuk kesehatan.

Para karyawan kamilah yang mewujudkan itu semua. Mereka adalah kekuatan utama di balik nama besar, kualitas produk, dan masa depan bisnis kami. Ide dan kerja keras mereka mendorong perubahan, menciptakan inovasi, dan membantu kami untuk terus berkembang dan sukses

Pelajari bagaimana Anda dapat membantu kami membentuk masa depan dan membuat perubahan di setiap harinya.

 

Jadilah bagian dari Nestlé. Jadilah pendorong kebaikan.

Jadilah bagian dari Nestlé, jadilah A force for Good / Be a part of Nestlé. Be a force for good.

Berinovasi, ambil tantangan, dan dorong perubahan

Ketika Anda bergabung dengan Nestlé, Anda bergabung dengan lingkungan kerja yang kolaboratif dan cekatan, serta mendorong Anda untuk berpikir luas dan berpikir inovatif  dengan memiliki semangat kewirausahaan. Anda juga akan menjadi bagian dari budaya nestle yang berakar pada rasa hormat, serta keberanian untuk melakukan perubahan, dan belajar dari kegagalan. Di Nestlé kami ingin Anda keluar dari zona nyaman. Anda juga bebas berinovasi, mengambil tantangan, dan mendorong perubahan. Suara Anda akan didengar, dihargai, dan akan memiliki dampak karena pengalaman mengajarkan kami bahwa kita bisa melangkah lebih jauh jika kita bekerja bersama-sama dibandingkan secara sendiri.

working-innovation-wide-new (2)

Temukan tempat untuk belajar, berkembang, dan tumbuh

Kami hadir di 190 negara dan memberikan sebuah wadah global bagi Anda untuk belajar, berkembang, dan tumbuh sesuai dengan potensi Anda. Skala bisnis kami memungkinkan peluang karier yang bersifat global dengan berbagai macam merek dan produk, serta kesempatan untuk belajar dari kolega dengan latar belakang pendidikan dan keilmuan yang berbeda. Kami akan terus mendorong Anda untuk menjadi versi terbaik dari diri Anda sendiri.

 

Ciptakan kemajuan Anda sendiri, pelihara rasa ingin tahu, bersikap fleksibel, dan teruslah berambisi untuk belajar.

working-learn-develop-grow-wide2

Berkontribusilah terhadap portofolio kami yang mengagumkan

Anda mungkin sudah tidak asing dengan beberapa produk dan unit usaha kami. Portofolio kami meliputi hampir semua kategori makanan dan minuman dan temukan merek yang menjadi favorit Anda di sini

working-product-portfolio-purina-wide2

Berikan dampak

Kami percaya pada kekuatan makanan untuk meningkatkan kualitas hidup. Kepercayaan ini menjadi fondasi bagi komitmen kami untuk memanfaatkan skala usaha, sumber daya, dan keahlian kami untuk menciptakan masa depan yang lebih sehat bagi umat manusia dan planet ini. Anda akan bergabung dengan perusahaan yang berkomitmen untuk menciptakan dampak yang positif.

working-impact-sustainability-wide3

Manfaat

Jika Anda bergabung dengan Nestlé, Anda akan mendapatkan berbagai manfaat.

  • Remunerasi yang kompetitif
    Kami akan memberikan employee benefit dan gaji yang kompetitif sesuai dengan kontribusi yang Anda berikan. Anda juga berhak mendapatkan rencana pensiun, asuransi, pinjaman, dan bonus produk-produk Nestlé secara gratis atau dengan potongan harga. Anda juga dapat mendapatkan potongan harga untuk produk, layanan, dan aktivitas retail.
    benefits-man-coffee
  • Kesempatan karier di lokasi yang spesifik
    Lingkungan kerja kami yang sangat beragam, bergantung pada kebutuhan bisnis serta lokasi Anda. Anda bisa mendapatkan kesempatan jam bekerja yang fleksibel, mengikuti program-program sosial, dan banyak lainnya.
    flexible-working
  • Mobilitas karir global
    Kami memberikan kesempatan untuk mengembangkan karier di negara-negara lain di seluruh dunia. Mobilitas global adalah bagian penting dari upaya Nestlé dalam mengembangkan potensi karyawan serta produk.
    global-career
  • Kesehatan dan kesejahteraan di lingkungan kerja
    Kami memberikan program kesehatan karyawan yang akan membantu Anda memiliki pola hidup sehat, dengan berbagai fasilitas pemeriksaan kesehatan, perawatan kesehatan, pantry dan pusat kebugaran, olah raga, serta aktivitas kesehatan lainnya.
    benefits-wellness
  • Dukungan pegawai
    Kami akan memberikan dukungan emosional kepada Anda baik di tempat kerja dan di rumah dalam menjalani aktivitas bekerja Anda sehari-hari. Kami memberikan sesi konseling secara personal untuk membantu Anda menghadapi permasalahan tertentu.
    train-develop-support
  • Cuti orang tua

    Dengan Parental Leave minimal 18 minggu untuk orang tua, serta kesempatan untuk memperpanjang cuti, Anda dapat memberikan perhatian penuh kepada buah hati Anda yang baru lahir, baik untuk ibu (maternity leave) maupun untuk ayah (paternity leave). Lokasi kerja yang juga dilengkapi dengan ruang pemberian ASI atau fasilitas penitipan bayi.

    parental-support