Sort by
Sort by

Rantai pasok susu

sustainability-dairy-article-header-fw

Berdasarkan volume, susu adalah rantai pasok terbesar kami, dengan banyak penggunaan susu segar dan bahan turunan susu yang dipergunakan di produk kami. Termasuk juga pada produk susu untuk dewasa maupun anak-anak, es krim, minuman, dan kembang gula.


Tantangan utama dari rantai pasok susu adalah sehubungan dengan emisi gas rumah kaca dan kesejahteraan hewan ternak, permasalahan di mana kami berkomitmen untuk mengatasinya melalui kolaborasi dengan para petani dan pemasok.

Pendekatan sumber bahan baku susu kami yang berkelanjutan dan bertanggung jawab

Kami memasok susu melalui dua cara:

  1. Bahan-bahan susu seperti susu bubuk, whey atau laktosa yang kami beli dari koperasi susu.
  2. Susu segar yang kamu pasok secara langsung dari para petani sebelum nantinya diproses lebih lanjut di pabrik Nestlé. Kami secara langsung bekerja sama dengan lebih dari 200.000 peternak susu segar di 27 negara.

Strategi keberlanjutan susu kami secara keseluruhan didorong oleh inisiatif Dairy for You secara internal dan Sustainable Dairy Partnership secara eksternal di seluruh dunia. Kedua inisiatif ini memiliki peran penting untuk mendorong perubahan besar dari cara kami memasok dan memproduksi bahan-bahan susu bergizi sebagai bagian dari perjalanan net zero kami.

Inisiatif Dairy for You berambisi untuk secara konsisten memperbaiki operasional pasokan kami dan secara transparan memberikan perkembangkan kami kepada para pemangku kepentingan utama, termasuk konsumen. Yang meliputi:
 

  • Kualitas
    Memastikan ketelusuran dan keamanan pangan
    pemeriksaan
  • Pertanian
    Bekerja sama dengan peternak sapi perah dan secara konsiten meningkatkan sistem produksi secara lokal, yang membantu meningkatkan kesejahteraan para petani dan hewan ternak. Kami melatih para petani dan mendukung mereka untuk mengadopsi praktik pertanian yang dapat mengoptimalkan produktivitas dan meningkatkan pendapatan. Konsistensi dalam perbaikan ini berkaitan erat dengan komitmen lingkungkan kami.
    susu tuang
  • Alam
    Melakukan transisi menuju peternakan sapi perah yang netral iklim dan regeneratif meliputi jejak iklim, pengelolaan air, kesehatan tanah, dan keanekaragaman hayati di rantai usaha produk susu kami, serta menggunakan kemasan yang dapat didaur ulang atau diguna ulang.
    sustainability-dairy-environment-card-teaser
  • Kesejahteraan Hewan
    Dengan menjunjung tinggi standard kesejahteraan hewan yang ketat – kami memahami kekhawatiran dari para pemangku kepentingan akan kesejahteraan hewan ternak yang dipelihara dan memastikan keberlanjutan sistem produksi bagi hewan. Melalui Responsible Sourcing Standard dan the Nestlé Commitment on Farm Animal Welfare, kami mendukung untuk melakukan perubahan positing di seluruh rantai pasok kami.
    sustainability-dairy-animal-card-teaser