Sort by
Sort by

Pola Hidup Sehat sebagai Gaya Hidup di Lingkungan Kerja

Bagi kami, karyawan, merupakan aset yang paling berharga. Kesehatan yang buruk di tempat kerja dan di komunitas sekitar kami, akan mempengaruhi juga pengembangan usaha kami. Oleh karena itu creating shared value dalam hal ini dimulai dengan mengembangkan budaya perusahaan yang mendukung kesehatan dan keafatan bagi karyawan kami. Kami mendukung para karyawan kami untuk memiliki komitmen terhadap kesehatan dan keafatan mereka sendiri dan menjadi contoh bagi keluarga dan komunitas sekitarnya.

Dengan menggunakan tema "Sehat Dimulai Darimu" maka serangkaian aktivitas pun kami lakukan di lingkungan kerja dengan memfokuskan diri pada peningkatan pengetahuan gizi dan kesehatan juga mendorong karyawan agar menjalani gaya hidup sehat.

Dalam bidang gizi kami melakukan serangkaian workshop mengenai nutrisi yang dipandu oleh para ahli gizi kami. Di sini kami memperkenalkan Nutrition Quotient (NQ) training, yang memastikan bahwa setiap karyawan tak hanya memiliki pengetahuan gizi yang cukup, namun mempraktikkannya dalam kehidupan sehari-hari dan hidup sehat. Dengan bekal pengetahuan dan gaya hidup sehat inilah kami dapat semakin meningkatkan kepercayaan konsumen bahwa kami dan seluruh karyawan kami memahami betul arti gizi dan kesehatan.

 
Salah seorang peserta tantangan 100 hari sedang menjalani pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh seorang tenaga medis..

Salah seorang peserta tantangan 100 hari sedang menjalani pemeriksaan kesehatan yang dilakukan oleh seorang tenaga medis..
Di dalam bidang kesehatan, kami mengadakan berbagai seminar, salah satunya seminar "Love our Body by Proper Exercise" yang memberikan pengetahuan mengenai manfaat olahraga bagi kesehatan juga menawarkan konsultasi ke-sehatan dengan dokter. Seminar ini pun merupakan awal dari serangkaian aktivitas yang berhubungan dengan olahraga dan kesehatan yang digalakkan di kalangan karyawan kami, mulai dari kegiatan senam bersama di kantor pusat dan pabrik-pabrik, program tantangan 100 hari bagi karyawan yang ingin lebih sehat, fit dan memiliki berat badan normal, kampanye berjalan kaki 10.000 langkah sehari hingga pembagian buah bagi karyawan di kantor pusat setiap dua minggu.

 

Sebagai bahan referensi untuk seluruh karyawan mengenai hal-hal yang telah diberikan selama program berlangsung kamipun menyediakan beragam materi komunikasi dan informasi seperti leafet praktis mengenai manfaat buah bagi tubuh dan kandungan gizi serta vitaminnya, booklet mengenai gaya hidup sehat, dan beberapa poster yang dipasang di lokasi-lokasi strategis di lingkungan kerja kami.

Dampak positif kami rasakan dari keikutsertaan seluruh karyawan dalam program ini. Karenanya, kamipun akan terus melakukan aktivitas ini. Hingga saat ini, tercatat sebanyak 1.600 karyawan, lebih dari 60% dari total karyawan, telah mengikuti pelatihan NQ training dan jumlah ini akan terus berkembang di tahun-tahun mendatang. Demikian pula halnya dengan beragam aktivitas lain, akan kami lanjutkan. Inilah upaya kami untuk menciptakan sebuah lingkungan kerja yang sehat, sebuah langkah awal untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat.