Sorry, you need to enable JavaScript to visit this website.
Sort by
Sort by

Pentingnya Stimulasi Untuk Mendukung Setiap Aspek Psikologi Perkembangan Anak

Pentingnya Stimulasi Untuk Mendukung Aspek Psikologi Anak

Setelah memahami setiap aspek psikologi perkembangan anak secara lebih dalam, maka penting juga bagi Ibu untuk memahami beberapa prinsip tentang stimulasi tumbuh kembang anak.

Apalagi untuk para Ibu yang memiliki anak usia batita, maka jangan sampai terlambat dalam memberikan stimulasi sedari dini pada si kecil. Sebab, pada usia batita ini si kecil sedang berada dalam masa golden period atau yang dikenal dengan masa keemasan. Periode ini hanya terjadi sekali, dimana pertumbuhannya berjalan dengan pesat sehingga si kecil akan sangat peka dalam menerima rangsangan dari luar untuk mendukung tumbuh kembangnya agar semakin optimal.

Stimulasi sangat berperan penting dalam meningkatkan perkembangan otak untuk mendukung kecerdasan si kecil. Pada dasarnya setiap anak memiliki tingkat kecerdasan yang berbeda-beda. Banyak faktor yang mempengaruhi tingkat kecerdasan bayi seperti faktor genetik dan nutrisi. Stimulasi juga memegang peran penting dalam mendukung kecerdasan si kecil. Begitu pentingnya stimulasi, sehingga jika si kecil kurang mendapatkan stimulasi maka ia akan rentan mengalami penyimpangan tumbuh kembang anak bahkan gangguan yang menetap.

Stimulasi tumbuh kembang anak sebaiknya dilakukan oleh orang-orang terdekat si kecil, mulai dari orang tua, yakni ayah dan ibu. Bisa juga dengan anggota keluarga lain, seperti kakek nenek, bahkan pengasuh anak. Mengapa harus orang terdekat si kecil? Sebab, orang terdekat biasanya akan menunjukkan perilaku baik yang dilandasi kasih sayang. Selain itu, si kecil pun cenderung meniru perilaku orang dewasa, oleh karena itu orang terdekat si kecil pun harus menunjukkan perilaku baik agar bagus untuk dicontoh si kecil.

Para ahli tumbuh kembang menekankan pada 4 aspek psikologi perkembangan anak yang perlu mendapatkan rangsangan, yaitu kemampuan motorik halus, kasar, kemampuan bicara dan berbahasa serta kemampuan sosialisasi.

Stimulasi yang dilakukan dengan cara yang tepat akan sangat berguna untuk menunjang tumbuh kembang anak pada usia emas pertumbuhannya. Oleh karena itu, Ibu harus mengenal lebih dalam beberapa prinsip yang perlu Ibu perhatikan dalam melakukan stimulasi untuk menunjang tumbuh kembang anak, diantaranya yaitu:

●    Stimulasi harus dilandasi dengan perasaan kasih sayang.
●    Selalu tujukkan sikap dan perilaku yang baik, karena anak akan meniru tingkah laku orang-orang yang terdekat dengan anak.
●    Sesuaikan stimulasi dengan tahapan usia anak.
●    Lakukan stimulasi secara bertahap dan berrkelanjutan sesuai umur anak terhadap keempat aspek kemampuan dasar anak.
●    Lakukan stimulasi dengan cara yang bervariasi seperti menyanyi, bermain ataupun kegiatan  lain yang menyenangkan, tanpa paksaan dan tidak ada hukuman.
●    Berikan kesempatan yang sama pada anak laki-laki dan perempuan
●    Gunakan alat bantu yang aman untuk menstimulasi anak.
●    Berikan selalu pujian bila perlu hadiah atas keberhasilannya.