Sort by
Sort by

Memanfaatkan Kemasan sebagai Media Informasi Tentang Kandungan Gizi bagi Konsumen

Seorang konsumen memperoleh penjelasan tentang produk Nestlé dari seorang tenaga penjualan. 

Misi Nestlé untuk membantu mewujudkan masyarakat Indonesia yang lebih sehat, tidak hanya mendorong kami untuk menciptakan produk-produk yang bergizi, lezat dan terjangkau, namun juga terus berupaya untuk memberikan informasi dan pemahaman tentang gizi.

 

Kompas Gizi Nestlé (Nestlé Nutrition Compass), merupakan sebuah cara yang baik dalam mengomunikasikan nilai gizi dan manfaat produk-produk kami kepada para konsumen. Terdapat di setiap bagian belakang kemasan produk-produk kami, Kompas Gizi Nestlé memberikan penjelasan ringkas mengenai kandungan gizi produk tersebut, informasi mengenai manfaat kandungan gizi tersebut bagi tubuh dan juga beberapa tips kesehatan, atau juga tips penyajian agar produk dapat dikonsumsi dengan tingkat kelezatan yang ideal. Tak lupa, kamipun mencantumkan nomor telepon rujukan bagi konsumen bila ingin bertanya lebih lanjut mengenai produk-produk kami.

Disajikan dalam bentuk diagram yang tak hanya mudah dimengerti namun juga kelihatan menarik, melalui konsep ini kami ingin mengajak konsumen untuk memahami apa manfaat yang bisa mereka peroleh dengan mengonsumsi produk-produk kami, dan juga membekali mereka dengan pengetahuan yang cukup sebelum mereka memutuskan produk pangan yang akan mereka konsumsi.

Hingga saat ini, semua produk kami telah dilengkapi dengan Kompas Gizi Nestlé. Seluruh produk ini telah menjangkau jutaan penduduk Indonesia hingga jauh ke pelosok.

Harapan kami tentunya, dengan begitu banyaknya kemasan kami yang memiliki Kompas Gizi Nestlé hingga ke pelosok tanah air, akan semakin banyak konsumen dan anggota masyarakat yang lain yang mempunyai pemahaman tentang gizi dan tentu manfaatnya bagi mereka. Hal ini tentunya akan membantu mereka dalam memilih produk-produk yang tepat, sesuai dan bermanfaat bagi mereka.